Program Magister Manajemen

Logo Universitas Pertamina
Prestasi Universitas Pertamina

Gambaran Umum

Logo Universitas Pertamina

Upaya global memitigasi ketidakpastian ekonomi global dan climate change meningkatkan pentingnya manajemen risiko dan manajemenm keuangan berkelanjutan bagi dunia usaha. Peningkatan risiko global seperti ketidakstabilan geopolitik, perubahan iklim dan risiko bisnis berdampak pada lanskap risiko organisasi.

Program Magister Manajemen Universitas Pertamina dirancang untuk meninghasilkan profesional yang memiliki pengetahuan dan kompetensi di bidang manajemen risiko (risk management) dan keuangan keberlanjutan (sustainbale finance).

Keunikan Magister Manajemen

Logo Universitas Pertamina

Program Magister Manajemen Universitas Pertamina menawarkan kurikulum yang seimbang antara teori, studi kasus, dan praktik, yang relevan dengan kebutuhan bisnis di Indonesia maupun internasional. Dalam tiga semester, mahasiswa akan mendapatkan pembelajaran dari narasumber ahli dan CEO perusahaan terkemuka serta membangun jaringan luas, terutama dengan ekosistem Pertamina dan berbagai asosiasi profesional risiko. Program ini didukung oleh profesor dan dosen dari universitas ternama seperti University of Illinois (AS), University of Dundee (UK), serta Universiti Teknologi Petronas dan Universiti Tenaga Nasional (Malaysia). Lulusan Program ini juga akan memperoleh Sertifikasi Profesi di bidang manajemen risiko dan keuangan, meningkatkan kredibilitas dan daya saing di dunia kerja.

Peminatan Utama

Logo Universitas Pertamina

Manajemen Risiko (Risk Management)

Berfokus pada penerapan dan pengelolaan manajemen perusahaan/ entitas serta tata kelola yang baik, untuk mendorong pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan dan agile.

Keuangan Berkelanjutan (Sustainable Finance)

Berfokus pada penerapan dan pengelolaan strategi keuangan berkelanjutan dan pengelolaan portofolio investasi, untuk mecapai pertumbuhan bisnis serta investasi yang berkelanjutan dan agile.

Logo Universitas Pertamina

MAGISTER MANAJEMEN

RISK MANAGEMENT I SUSTAINABLE FINANCE